DARK MODE 

Tuesday, 12 December 2023 @

Kian Tingginya Jumlah Pelajar yang Putus Sekolah


(Photo: Pinterest, 2023)

Pendidikan memiliki peranan yang sangat penting dalam kehidupan dengan pendidikan, kita dapat memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan  berpikir kritis yang  sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, pendidikan  berperan dalam menciptakan masyarakat maju dan berkelanjutan serta mengatasi kemiskinan. Dengan bantuan pendidikan yang berkualitas, masyarakat dapat menyadari permasalahan sosial dan politik dan berpartisipasi  aktif dalam menjaga keadilan dan mendorong perubahan positif dalam masyarakat. 

Namun faktanya, berdasarkan beberapa data yang di temui ternyata. Masih banyak siswa atau siswi yang tidak melanjutkan pendidikan dengan berbagai alasan serta adanya faktor pemicu yang mengakibatkan anak tersebut tidak bisa melanjutkan kembali pendidikannya. 

Data yang di temukan tercatat :

Kabupaten Tangerang tercatat 21 Ribu Siswa putus sekolah dengan berbagai alasan. Jumlah itu berdasarkan pendataan sepanjang tahun ajaran 2022-2023. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Dadan Gandana mengatakan puluhan ribu pelajar yang gagal sekolah itu merupakan data hingga Oktober 2023. “Berdasarkan data, Pusat data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) sampai dengan Oktober 2023, jumlah peserta didik yang di nyatakan DO atau lulus tidak melanjutkan di Kabupaten Tangerang mencapai 21.829 peserta didik.” Selasa, 14 November 2023. 

Cianjur. Jumat, 3 November 2023. Sebanyak 1.580 siswa SMP di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat putus sekolah atau tidak melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA dan SMK. Faktor ekonomi diduga menjadi alasan utama generasi emas Cianjur tak melanjutkan pendidikan. Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur Helmi mengatakan “Ada sebanyak 1.580 siswa yang tidak melanjutkan pendidikan. Baik putus sekolah atau tidak melanjutkan ke pendidikan formal.” 

JAYAPURA, KOMPAS – Ratusan anak di Papua Barat Daya putus sekolah. Hasil penelitian Universitas Papua mengenai kondisi pendidikan di Kabupaten Sorong Selatan, Papua Barat Daya. Rabu, 20 September 2023. Agus mengatakan, penelitian tentang partisipasi usia sekolah itu dilakukan oleh 23 tenaga dosen Universitas Papua dan turut melibatkan 45 mahasiswa Universitas Werisar pada Juni-Agustus 2023. Penelitian dilakukan di 15 distrik atau kecamatan yang terdiri dari 120 kampung dan 2 kelurahan. Selain itu, sebanyak 126 orang dari 757 penduduk usia SMP tidak menyelesaikan pendidikannya. Sebanyak 74 orang dari 594 penduduk usia SMA juga tidak menuntaskan pendidikannya. 

Berdasarkan data yang di peroleh sangat di sayangkan jika dalam keadaan ini kita yang sebagai penerus bangsa ternyata masih banyak yang tidak melanjutkan pendidikan. Tidak ada alasan untuk berhenti menuntut ilmu jika dalam diri kita ingin memperluas wawasan, tidak ada rasa menyerah untuk kita melakukan sebuah kewajiban yaitu melanjutkan pendidikan. Berbicara faktor ekonomi yang diduga menjadi penghambat jalannya pendidikan namun faktanya dinas pendidikan telah menyiapkan beasiswa bagi masyarakat yang kurang mampu. Jadi kepentingan untuk melanjutkan pendidikan menurut saya, sangat penting untuk kita jalani. 

Dari data yang telah di tetapkan oleh para penanggung jawab maka di simpulkan bahwa. Kabupaten Tangerang tercatat 21 Ribu Siswa putus sekolah dengan berbagai alasan, Cianjur. Jumat, 3 November 2023. Sebanyak 1.580 siswa SMP di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat putus sekolah atau tidak melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA dan SMK. Dan Ratusan anak di Papua Barat Daya putus sekolah.

Ternyata masih banyak jumlah angka siswa dan siswi yang tidak melanjutkan pendidikan dengan berbagai faktor alasan. Namun menurut saya, Pendidikan merupakan tempat atau wadah kita untuk menambah pemahaman, wawasan yang luas serta bentuk perkembangan kita untuk menjadi seorang yang mempunyai kecerdasan atau pola pikir yang dapat membantu kita mengubah mindset menjadi lebih baik. Mungkin sebagian orang beranggapan bahwa pendidikan menurutnya hanya semata-mata mencari selembar kertas (Ijazah). Tapi berbeda dengan pendapat saya. 

Pendidikan selain ingin mendapatkan Ijazah atau dengan titel bahwa kita pernah bersekolah, melalui pendidikan kita juga bisa membentuk dan merubah pola pikir yang tadinya hanya ingin mencari namun seiring berjalannya waktu kita juga bisa mengetahui bahwasanya pendidikan dalam diri seseorang itu sangat penting dan sebagai wadah kita untuk berpikir kritis agar kedepannya bisa menentukan dan mencerdaskan diri kita sendiri melalui pendidikan.

Penulis: Hasdian Suraya (Universitas Pancasakti Makassar)

No comments:

Post a Comment